Bercerita sambil berbagi pengetahuan, Pengalaman dan hal manfaat lainnya

Waktu, Keutamaan dan Doa Sholat Dhuha

Sobat BM Cerita - Waktu, Keutamaan dan Doa Sholat Dhuha, Sholat Dhuha merupakan sholat sunnah yang sangat penting dalam agama islam. Ada sholat yang selalu dikerjakan Rasulullah SAW diluar sholat fardlu 5 waktu diantaranya adalah Sholat Dhuha, Bahkan dalam sebuah riwayat Siti Aisyah RA Sholat Dhuha khusus untuk Rasulullah adalah sebuah kewajiban, namun bagi umatnya merupakan kesunahan dan keutamaan.

Waktu, Keutamaan dan Doa Sholat Dhuha

Mengingat khasiat sholat dluha yang sangat besar, kali ini apak wadol mencoba menyuguhkan untuk sahabat sedikit tentang sholat dluha. Mari sama-sama kita niatkan untuk menambah kedekatan kita kepada Allah SWT sang maha pencipta yang kasih sayangnya tiada banding.


Waktu Sholat Dluha dimulai ketika matahari terbit naik kira-kira satu ujung tombak, kira-kira jika di Indonesia sekitar pukul 06.30 wib sampai sebelum waktu istiwa' (Matahari tepat ditengah-tengah) kira-kira 11.30 wib (15 menit sebelum dhuhur) namun waktu yang paling utama dan istimewa rubu'un nahar (seperempat hari) kira kira pukul 09.00 wib. Sebenarnya waktu dalam wib tidak bisa dipastikan, yang jadi patokan ialah terbitnya matahari jam berapa kemudian kira-kira 30 menit itulah waktu mulai bisa melaksanakan sholat Dluha.


Khasiat sholat Dluha sangat besar, dalam sebuah riwayat imam Ahmad dari Abu Huroiroh RA dijelaskan bahwa seseorang yang dapat dengan istiqomah melaksanakan sholat Dluha dosa-dosanya akan diampuni walaupun sebanyak buih dilautan. Dalam Riwayat lain dijelaskan bahwa surga mempunyai pintu yang namanya Pintu Dhuha, nanti saat datang hari kiamat pintu tersebut akan memanggil ahli dluha "hai para ahli dluha, masuklah kedalam surga melaluiku". Dalam diri manusia terdapat 300 persendian dan setiap persendian setiap harinya butuh sodaqoh, dua rokaat dluha mampu menjadikan shodaqoh 300 persendian tadi. Yang paling populer adalah sholat dluha sebagai pembuka pintu rizqi dan masih banyak lagi khasiyat lainnya.

Adapun Doa sholat dluha

َأَللَّهُمَّ إِنَّ الضُّحَى ضُحَا ئُك وَاْلبَهَاءَ بَهَائُكَ وَالْجَماَلَ جَماَلُكَ وَالْقُوَّةَ قُوَّتُكَ وَالْقُدْرَةَ قُدْرَتُك وَالْعِصْمَة َعِصْمَتُكَ . أَللَّهُمَّ ِإنْ كَانَ رِزْقِي فِي السَّماَءِ فَأَ نْزِلْهُ وَإِنْ كَانَ فِي الْأَرْضِ فَأَخْرِجْهُ وَإِنْ كَانَ مُغَسِّرًافَيَسِّرْهُ وَإِنْ كَانَ حَرَامًا فَطَهِّرْهُ وَإِنْ كَانَ بَعِيْدًا فَقَرِّبْهُ بِحَق ضُحَائِكَ وَبَهَائِكَ وَجَمَالِكَ وَقُوَّةِكَ وَقُدْرَتِكَ وَعِصْمَتِكَ أَتِنِي مَا أَتَيْتَ عِبَادَاللهِ الصَّالِحِيْنَ

"Wahai Allah Sesungguhnya waktu dluha adalah dluha engkau, dan keagungan adalah keagungan engkau, dan keindahan adalah keindahan engkau, dan kekuatan adalah kekuatan engkau, kekuasaan adalah kekuasaan engkau, dan penjagaan adalah penjagaan engkau. Wahai Allah apabila rizkiku berada dilangit maka turunkanlah, dan apabila berada didalam bumi maka keluarkanlah, dan apabila susah maka mudahkanlah, dan apabila haram maka sucikanlah, dan apabila jauh maka dekatkanlah dengan kebenaran dhuha engkau dan keagungan engkau dan keindahan engkau dan kekuatan engkau dan kekuasaan engkau dan penjagaan engkau datangkanlah kepadaku apa yang telah engkau datangkan kepada hamba-hambamu yang sholih"


Dengan melanggengkan sholat dluha maka kita telah mengikuti kebiasaan Rasulullah SAW dan semoga kelak kita selalu didekatkan kepada baginda Rasulullah diakhirat kelak dan beserta orang-orang yang sholeh.

Labels: Doa

Thanks for reading Waktu, Keutamaan dan Doa Sholat Dhuha. Please share...!

0 Comment for "Waktu, Keutamaan dan Doa Sholat Dhuha"

Back To Top